Serap Aspirasi Rakyat Ketua Fraksi Komisi I DPRD Tubaba Yantoni Lakukan Reses Di PJU

Tulang Bawang Barat (sundalanews.com) – Demi menyerap aspirasi rakyat pada daerah pemilihannya (dapilnya) anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) melakukan reses di Tiyuh (desa) Panaragan Jaya Utama (PJU), Senin (10/02/2025).

Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman balai Tiyuh setempat. Turut hadir pada acara itu selain anggota DPRD Tubaba Yantoni juga dihadiri kepala Tiyuh PJU Supriyato, S.H., aparatur tiyuh, ketua BPT, Tokoh masyarakat, agama, adat, serta puluhan mahasiswa yang tengah melakukan KKN di Tiyuh tersebut.

Dalam sambutanya menyambut baik atas kehadiran anggota dewan Yantoni, yang juga merupakan ketua komisi I DPRD Tubaba itu. Pihaknya juga menyarankan agar pada acara reses tersebut masyarakat dapat menyimak dengan baik. Serta dapat memanfaatkan kesempatan yang ada untuk menyampaikan apa yang menjadi keluhan dan keinginan masyarakat untuk kemajuan Tiyuh.

Diketahui Yantoni merupakan anggota DPRD Tubaba asal partai Gerindra, dari dapil 1 kecamatan Tulang Bawang Tengah, merupakan mitra pemerintahan yang membidangi permasalahan hukum dan undang- uandang2, Capil, POL- PP, dan Pertanian.

Dirinya merupakan politisi daerah yang senior, kepercayaan masyarakat kepadanya telah mampu mengantarkannya sebagai anggota dewan tiga Periode. Dengan asal partai besutan Prabowo Subianto, itu Yanton duduk sebagai anggota dewan pada priode 2014- 2019, 2019- 2024, 2024- 2029.

Berbagai keluhan dan aspirasi yang disampaikan masyarakat kepada Anggota dewan Yantoni tersebut antara lain : Keinginan masyarakat untuk dapat dibantu realisasi tiang listrik dikarenakan sudah bertahun- tahun daerah PJU kurang strum, jalan usaha tani, sumur bor, serta talud ataupun drainase di Tiyuh tersebut.

Pada kesempatan itu, Yantoni mengajak agar masyarakat dapat memperkuat rasa persatuan dan kesatuan. Hal tersebut untuk kemajuan daerah, bangsa, dan negara. “Jangan sampai terjadi perpecahan satu dengan yang lainnya “ucapnya.

“Saya akan berupaya semaksimal mungkin untuk memperjuangkan apa yang menjadi aspirasi, keluhan dan keinginan saudara- saudara. Beberapa halal yang berkaitan dengan kepentingan umum seperti tiang listrik, jembatan penghubung, dan beberapa insfrastruktur lainnya merupakan wewenang pemerintah propinsi Lampung.

“Dalam hal ini saya selaku anggota dewan akan turut serta memperjuangkan apa yang menjadi kepentingan rakyat. Terus mendorong pemerintah agar dapat merealisasikan apa yang menjadi harapan dan keinginan rakyat, untuk kesejahteraan rakyat “tambahnya.

Sementara itu, kepala tiyuh PJU Suprianto, S.H. juga menambahkan keinginan masyarakat tentang penambahan daya listrik ataupun tiang listrik bukanlah kali pertama. Namun pihaknya juga telah mengusulkan proposal tiga kali belum juga membuahkan hasil kapan kepastian adanya realisasi pengadaan tiang listrik.

Dirinya berharap anggota dewan yang tengah reses tersebut serta anggota dewan lainnya yang merupakan dapil 1 Tuba Tengah, dapat membantu agar segera realisasi. Mengingat banyaknya alat elektronik yang rusak, bahkan warganya telah ada yang mengalami konsleting listrik akibat kurang daya/ strum. (mpd)

Bagikan Ke

About Redaksi Sundalanews

Check Also

Gubernur Mirzani Hadiri Buka Puasa Bersama DPW PKS Provinsi Lampung, Perkuat Ukhuwan & Kebersamaan

Bandar Lampung (sundalanews.com) – Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal (Mirza), menghadiri acara buka puasa bersama …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *