Pasangan Bupati Terpilih Pesisir Barat Dedi-Topani Siap Ikuti Retrat

Pesisir Barat (Sundalanews.com) – Bupati Kabupaten Pesisir Barat Lampung terpilih, Dedi Irawan menyatakan siap mengikuti retreat (pembekalan) Kepala daerah yang bakal di gelar di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah.

Adapun retreat Kepala daerah terpilih itu di inisiasi langsung oleh Presiden Prabowo Subianto.

Bupati Pesisir Barat terpilih, Dedi Irawan mengatakan, dirinya bersama Wakilnya Irawan Topani siap mengikuti retreat tersebut.

“Saya bersama Wakil Bupati terpilih siap mengikuti pembekalan yang di inisiasi oleh Presiden Prabowo Subianto,” Ujar Dedi Irawan kepada wartawan ketika diwawancarai di Lamban Juang Pekon Rawas, Senin (10/2/2025).

Dikatakannya, retreat Kepala daerah ini akan memberikan dampak positif bagi bumi para Sai batin dan ulama.

Terutama sinergisitas antara Pemerintah Daerah dengan pemerintah pusat.

Ia mengaku tidak memiliki persiapan khusus untuk mengikuti retreat seluruh Kepala daerah tersebut.

“Program ini sangat baik, kami siap mengikuti,” Tegasnya.

Diketahui retreat Kepala daerah terpilih direncanakan akan digelar pada tanggal 21 Februari sampai 28 Februari 2025.

Sebelumnya diberitakan, Usai resmi ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih, pasangan Dedi Irawan-Irawan Topani mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga persatuan.

Bupati Pesisir Barat terpilih, Dedi Irawan mengatakan, penetapan Bupati dan Wakil Bupati terpilih ini merupakan momentum dari hasil proses demokrasi yang telah dijalani dan dilalui dengan penuh kesadaran, kedewasan dan penuh tanggung jawab.
” Semua tahapan pemilu di Pesisir Barat, berjalan dengan baik hingga sampai pada pelantikan yang insaallah akan digelar pada 20 Februari 2025 di Jakarta,” jelas Dedi Irawan. (Yus)

Bagikan Ke

About Redaksi Sundalanews

Check Also

Pemkab Pesawaran Resmi Luncurkan MBG di UPTD SDN 34 Gedong Tataan

Pesawaran (sundalanews.com) – Pemerintah Kabupaten Pesawaran melalui Badan Gizi Nasional Satuan Pemenuhan Gizi Kecamatan Gedong …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *