Semarakkan HAORNAS ke-41, Pj Gubernur Lampung Lepas Peserta TopShop Color Run 2024

Bandar Lampung (sundalanews.com) — Penjabat (Pj) Gubernur Lampung Samsudin melepas peserta Topshop Color Run Lampung dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional (HAORNAS), di Lapangan Korpri Kantor Gubernur Teluk Betung, Minggu (20/10/2024).

Pj. Gubernur dalam sambutan tertulis yang dibacakan Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto menyebutkan bahwa Hari Olahraga Nasional selalu menjadi momen penting untuk mengingatkan tentang pentingnya berolahraga sebagai bagian dari gaya hidup sehat.

“Dengan tema tahun ini, “Ayo Berolahraga, Bersatu Kita Juara,” kita diingatkan bahwa olahraga tidak hanya berfungsi menjaga  kebugaran fisik, tetapi juga mampu menyatukan kita sebagai bangsa, memperkuat solidaritas, dan menjadikan kita semua juara dalam kehidupan,” ucapnya.

TopShop Color Run ini merupakan salah satu upaya yang luar biasa untuk menghidupkan semangat olahraga di kalangan masyarakat Lampung. Kegiatan ini mengajak semua kalangan baik tua maupun muda, untuk bersama-sama bergerak, berkumpul bersama dan menjaga kesehatan.

“Dengan konsep yang kreatif dan penuh warna, saya yakin acara ini tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga memberikan kesenangan dan kebahagiaan bagi semua peserta,” ucapnya.

Selain untuk memperingati Hari Olahraga Nasional ke-41, acara ini bertujuan untuk mendorong gaya hidup sehat di masyarakat Lampung.

Pj. Gubernur berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan dan menjadi inspirasi bagi semua masyarakat dan stakeholder Pemprov Lampung untuk tetap berolahraga, karena dengan olahraga tidak hanya menjaga kesehatan, tetapi juga membangun karakter dan semangat juang yang kuat.

“Teruslah bergerak, teruslah semangat, dan jadikan olahraga sebagai bagian dari kehidupan kita sehari-hari.” pungkasnya.(Dinas Kominfo dan Statistik Provinsi Lampung)

Bagikan Ke

About Redaksi Sundalanews

Check Also

Ungkap Puluhan Kasus Korban Perempuan dan Anak, Polresta Bandar Lampung Tuai Apresiasi Elemen Masyarakat

Bandar Lampung (sundalanews.com) – Sejumlah elemen masyarakat mengapresiasi kinerja Polresta Bandar Lampung dan jajaran dalam …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Find us on Facebook